SAMARINDA, Cakrawalakaltim.com – Anggota DPRD Kaltim, Syarifatul Syadiah menekankan pentingnya asupan gizi seimbang bagi ibu hamil untuk menekan angka stunting. Mengingat, angka stunting di Kaltim masih terhitung tinggi.
Ia memandang, salah satu faktor anak mengalami stunting karena masih banyak masyarakat yang belum memahami pentingnya gizi seimbang.
“Salah satu faktor utama penyebab tingginya angka stunting di daerah ini adalah kurangnya pemahaman masyarakat, khususnya ibu hamil, akan pentingnya gizi seimbang,”ucapnya.
Tanpa pemahaman yang cukup tentang gizi, maka ibu hamil rentan mengalami kekurangan nutrisi yang berdampak pada kondisi kesehatan anak di masa depan.
“Penting bagi kita untuk meningkatkan pengetahuan kaum ibu tentang pentingnya asupan gizi sejak masa kehamilan. Edukasi ini harus kita galakkkan.”
“Baik melalui kampanye kesehatan, penyuluhan di tingkat puskesmas, maupun kerja sama dengan berbagai pihak terkait,”paparnya.
Syarifatul juga menekankan pentingnya sinergitas kuat seluruh pihak menekan angka stunting. Baik pemerintah, pihak ketiga maupun masyarakat.
Menurutnya, melalui kerja sama yang baik, program pencegahan stunting bisa lebih efektif diterapkan dan memberikan dampak yang signifikan bagi kesejahteraan masyarakat Kaltim.
“Masa depan anak-anak kita dimulai dari asupan gizi sejak mereka berada di dalam kandungan. Kita semua punya peran dalam memastikan hal ini,”kuncinya.(ADV/DPRD KALTIM/SY)