
SAMARINDA, Cakrawalakaltim.com – Pemilihan Duta Olahraga Kaltim bakal dimulai di Bulan Desember 2024 ini. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, AA Bagus Surya Saputra Sugiarta.
Duta olahraga ini bertujuan untuk mencari dan memilih individu yang berprestasi dan memiliki potensi dalam dunia olahraga untuk menjadi duta olahraga di Kaltim.
Bagus mengungkapkan, pihaknya mempersilahkan seluruh atlet yang berusia 16 hingga 24 tahun untuk mendaftarkan diri di pemilihan duta olahraga ini.
“Kami membuka kesempatan bagi para atlet muda, baik pelajar maupun mahasiswa, untuk mengikuti seleksi ini,” ujar Bagus.
Menurut Bagus, para peserta yang terpilih nantinya akan menjadi representasi olahraga di Kaltim dan berperan dalam mempromosikan olahraga serta membangun semangat berolahraga di kalangan masyarakat.
“Seperti duta pariwisata, kami ingin memiliki duta olahraga yang mampu menginspirasi generasi muda untuk lebih aktif berolahraga,” tambahnya.
Seleksi duta olahraga ini akan dilaksanakan di tingkat kabupaten/kota di seluruh Kaltim, sebelum nantinya dilakukan pemilihan di tingkat provinsi.
“Kami akan menyeleksi para atlet yang memiliki talenta dan semangat tinggi dalam dunia olahraga untuk menjadi duta yang dapat mengangkat citra olahraga di Kaltim,” jelas Bagus.
Dengan adanya pemilihan Duta Olahraga, Dispora Kaltim berharap dapat menciptakan role model bagi anak muda yang tertarik untuk berkarir di dunia olahraga.(ADV/DISPORA KALTIM/SY)
![]()
